Oke teman! Kali ini aku akan nge-post tentang kota
tercintaku, tepatnya kota kelahiranku!
Pastinya!
Waktunya nih, memperlihatkan keberagaman kesenian serta yang pasti wisatanya dari kota kelahiranku ini. Yap! Kota Ponorogo atau yang disebut juga BUMI REYOG. Sebelumnya kita perlu tau nih dari mana sih Asal usul nama PONOROGO itu? Yang belum tau yuk yuk merapat ke blogku , dan yang sudah tau yaa ini buat review aja deh biar gak lupa. Kita mulai ya, aku dapat informasi tentang asal usul nama Ponorogo itu memang dari berbagai sumber yang berbeda, mulai dari buku, internet serta dari ayahku dan saudara-saudaraku yang sudah tau.. Salah satunya nih dari buku yang lebih dipercaya serta spesifik.
Waktunya nih, memperlihatkan keberagaman kesenian serta yang pasti wisatanya dari kota kelahiranku ini. Yap! Kota Ponorogo atau yang disebut juga BUMI REYOG. Sebelumnya kita perlu tau nih dari mana sih Asal usul nama PONOROGO itu? Yang belum tau yuk yuk merapat ke blogku , dan yang sudah tau yaa ini buat review aja deh biar gak lupa. Kita mulai ya, aku dapat informasi tentang asal usul nama Ponorogo itu memang dari berbagai sumber yang berbeda, mulai dari buku, internet serta dari ayahku dan saudara-saudaraku yang sudah tau.. Salah satunya nih dari buku yang lebih dipercaya serta spesifik.
Disebutkan dalam buku yang aku
baca bahwa mencari data yang sahih ihwal tentang asal usul nama Ponorogo ini
memang rumit. Namun, dibuku ini perlu disampaikan beberapan analisa dari
berbagai sumber yang diperkirakan ada kaitan atau kemiripannya dengan sebutan
nama PONOROGO yang kita kenal sekarang. Dalam buku yang aku baca ada dua asal
usul nama PONOROGO yaitu :
1. Berdasarkan Cerita rakyat /
Legenda
Mengutip buku Babad Ponorogo karya
Poerwowidjojo (1997) diceritakan, bahwa asal usul nama Ponorogo bermula dari
kesepakatan dalam musyawarah antara
Raden Bathoro Katong, Kyai Mirah, Seloadji, dan Joyodipopada hari Jum’at saat
bulan purnama, bertepat di lapang dekat sebuah gumuk (wilayah Katongan
sekarang). Di dalam musyawarah tersebut kemudian disepakati bahwa kota yang
akan didirikan nanti dinamakan Pramana Raga, yang akhirnya lama kelamaan
berubah menjadi Ponorogo. PONOROGO
kemungkinan berasal dari kata PONO yang berarti pintar, mumpuni, mengerti benar dan ROGO yang berarti jasmani atau
sekujur badan. Dengan perpaduan dua kata itu, akhirnya menjadi PONOROGO.
2.
Tinjauan Etimologi
a)
Pramana Raga menjadi Panaraga
Sebutan Pramana Raga terdiri dari dua kata : Pramana yang berarti daya kekuatan, rahasia
hidup, permono, wadi dan Raga yang berarti
badan,jasmani.
Dri penjelasan tersebut, dapat ditafsirkan bahwa di
balik badan, wdak manusia tersimpan suatu rahasia hidup (wadi) berupa olah
batin yang mantap dan mapan berkaian dengan pengendalian sifat sifat amarah,
aluwamah, shufiah dan muthmainah.
b)
Ngepenakake
raga menjadi Panaraga
Manusia yang memiliki kemampuan olah batin
yang mantap dan mapan akan dapat menempatkan diri dimana pun dan kapan pun
berada.Sementara itu, masih ada pendapat lain yang tampaknya lebih mendasar
pada pendekatan logika sejarah di mana memberikasn tafsiran Ponorogo dikaitkan
dengan istilah Panrag Skar menjadi Panaraga yang terdapat di prasasti Watukura
tahun 902 M yang bermakna Persembahan Bunga.
Akhirnya apapun tafsirannya tentang Ponorogo
dalam wujud seperti yang kita lihat sekarang ini adalah tetap Ponorogo sebagai
kota REOG yang menjadi kebanggan masyarakat Ponorogo.
Ya itulah teman asal usul nama Ponorogo menurut sumber
buku yang aku baca. Aku lahir di kota
ini tahun 1999 dan sekarang sudah tahun 2013 berarti sudah 14 tahun aku tinggal
di BUMI REYOG ini dan sepantasnya juga aku harus tau asal usul nama kotaku
sendiri. Inilah salah satu wujud kecintaan kita pada kebudayaan Negara kita
sendiri. Jadi teman terus lestarikan kebudayaan Indonesia ya! Dan kapan kapan
aku akan post lagi deh tentang wisata-wisata di Ponorogo. Go traveling! Daa…
(sumber : dikutip dari berbagai sumber)
visit back
BalasHapushttp://tersebutdot.blogspot.com/